Friday, August 17, 2018

Bagaimana tips olahraga sederhana untuk meninggikan badan?

Tubuh tinggi kadang menjadi dambaan bagi beberapa orang. Karena mungkin dengan tinggi badan yang lebih tinggi banyak orang berpikir bahwa penampilan mereka menjadi lebih ideal. Berikut adalah tips untuk meninggikan badan (pada usia pertumbuhan) yang bisa dicoba melalui cara berolahraga yang sederhana  :
4 Tips olahraga sederhana untuk meninggikan badan
1.  Lompat Tali
Permainan ini termasuk olahraga yang sederhana. Kita hanya membutuhkan tali khusus yang harganya pun terjangkau. Sederhananya, kita juga bisa menggunakan karet gelang yang dikaitkan satu sama lain. Melalui permainan ini dipercaya bisa meninggikan berat badan kita. Selain itu dengan permainan ini juga bisa memperkuat tulang dan juga otot.

2. Bertahan pada tiang
Olahraga inipun terbilang masih sederhana. Hal yang dilakukan adalah mengaitkan tangan ke tiang dan membiarkan badan bergantungan kemudian secara bertahap mengangkat badan sendiri beberapa kali dengan acuan kekuatan berada di bertangan.
4 Tips olahraga sederhana untuk meninggikan badan

Dengan olahraga ini, selain ketinggian tubuh yang akan meningkat ditambah juga dengan akan berefek pada memperkuat otot  tulang belakang dan juga perut.

3. Bersepeda
Olahraga sederhana selanjutnya adalah bersepeda. Kita hanya memastikan bahwa ada sepeda yang bisa digunakan. Selain sebagai media berolahraga, cara ini juga bisa dilakukan sebagai ajang refreshing sembari melihat suasana sekitar dan menghirup udara segar. Apalagi bila olahraga ini dilakukan di pagi hari.

Aturlah jok sepeda agar menjadi lebih tinggi dari settingan biasanya. Hal ini dilakukan untuk meregangkan kaki pada saat mengayuh pedal sepeda. Namun, apabila settingan terlalu tinggi juga berefek tak baik bagi persendian. Maka, lakukanlah bertahap dan pelan-pelan.

4.  Berenang
Olahraga satu ini pun merupakan olahraga yang sederhana karena tidak membutuhkan alat bantu. Yang dibutuhkan disini adalah hanya area berupa kolam renang yang nyaman. Dengam berenang maka akan melatih semua otot tubuh untuk berkembang. Hormon-hormon pertumbuhan pun terpacu dengan melakukan olahraga ini.



No comments:

Post a Comment