Saturday, September 15, 2018

Bagaimana cara untuk live streaming tournament BWF Badminton?

Badminton merupakan olahraga yang sangat familiar di Indonesia. Selain permainannya yang seru, bulutangkis ini tergolong olahraga yang murah karena perlengkapan yang digunakan relatif terjangkau. Seiring dengan itu semua, prestasi para atlet atau pemain badminton di indonesia juga terbilang moncer sejak dahulu kala. Hal ini semakin menyemarakan dunia perbulutangkisan di Indonesia.Selain sepak bola, bulutangkis dirasa menjadi olahraga yang memiliki banyak peminat di negeri ini. BL (Be El) atau Badminton Lovers adalah nama yang sering disematkan pada para pecinta, fans, peminat dan pemerhati olahraga ini.

Bagi kalian BL sejati, maka tak akan asing dengan BWF tournament yang misalnya terdiri dari BWF world tour finals, BWF tour super 100, BWF world tour 300, 500, 750, dan 1000 atau dulu lebih dikenal dengan Grand prix (GP), Grand Prix Gold (GPG), Superseries (SS) dan Superseries Premier (SSP). Selain itu juga ada International Challenge (IC), International Series (IS), Sudirman cup, Thomas Uber cup dan lain-lain. Biasanya turnamen yang ditunggu-tunggu adalah All England, Indonesia open dan China Open karena grade atau level dari turnamen ini yang tinggi atau bergengsi dimana para pemain-pemain top dunia akan tampil semua. Selain itu yang tak kalah seru juga adalah turnamen Japan open, Korea open, Malaysia open, Denmark Open. 

Namun, saat kita ingin mendukung dan menonton para pemain Indonesia yang berjuang di ajang-ajang tersebut kadang kita terkendala masalah karena TV nasional yang ada di negara kita tercinta ini tak jarang tidak menayangkannya. Bisa jadi alasan dari stasiun TV tersebut mungkin terkait rating & share. Alhasil kita kadang hanya bisa memantau hasil akhirnya dari berita, pantau livescore (baik dari info akun-akun badminton di twitter, maupun dari web 'tournamentsoftware'.

Berikut adalah beberapa cara yang layak dicoba saat ingin menonton live badminton BWF tournament via internet jika sedang tak ada satu TV nasional pun yang menayangkannya :

1. Buka web smashnation7

Yang pertama adalah www.smashnation7.com. Tampilan yang akan muncul adalah seperti berikut ini:
3 Cara terpopuler untuk live streaming tournament BWF Badminton
Untuk menontonnya kita bisa memilih pilihan court perbandingannya dan lalu langsung bisa untuk menikmatinya. 

2. Buka web HDTVKU

Bukalah web hdtvku.com, maka akan muncul tampilan sebagai berikut :
3 Cara terpopuler untuk live streaming tournament BWF Badminton

Lalu, pilihlah turnamen yang diinginkan. Beginilah tampilan nonton jika menggunakan web HDTVKU:
3 Cara terpopuler untuk live streaming tournament BWF Badminton

Apabila tidak ingin terganggu dengan tampilan iklan dan chat comment, kita bisa memilih mode screen nya menjadi full screen.

3. Menggunakan Turbo VPN

Hal yang pertama kali harus dilakukan adalah mengunduh turbo vpn ini di playstore. Berikut adalah tampilannya:
3 Cara terpopuler untuk live streaming tournament BWF Badminton

Dengan 3 panduan tersebut diatas semoga bisa membantu saat ingin menyaksikan perbandingan favorit. Selamat mencoba! 


No comments:

Post a Comment