Bagi kita yang tiap harinya melintasi tol untuk menuju tempat bekerja pasti sudah tak asing lagi dengan etoll atau uang elektronik. Uang elektronik ini banyak macamnya, misalanya saja emoney (Bank mandiri), flazz (BCA), Brizzi (BRI), blink (BTN), (tapcash BNI). Pemakaian etoll ini bisa digunakan di banyak sekali merchant. Untuk pembahasan kali ini kita akan membahas terkait penggunaan uang elektronik ini untuk kepentingan pembayaran tol via emoney mandiri.
Ada kalanya dimana kita melakukan tap ke mesin pembayaran tol namun kertas struk habis. Kadang juga struk tak keluar-keluar atau bahkan kita kelupaan untuk mengambilnya sedangkan di satu sisi kita membutuhkan struk kertas tersebut untuk di reimburse di kantor. Sebenarnya apabila hal itu terjadi kita tak perlu khawatir. Karena kita bisa melakukan print out sendiri untuk mengetahui history pemakaian etoll kita di mesin ATM. Langkah - langkah untuk mengetahui history pemakaian etoll kita jabarkan seperti berikut ini:
1. Masukan kartu ATM mandiri kita ke mesin ATM seperti biasa.
2. Pilih uang elektronik
3. Letakkan kartu etoll kita di tempat tap di mesin ATM
4. Pilih 'mandiri e-money'
5. Pilih 'history transaksi'
Setelah pilihan ini dilakukan, maka secara otomatis rekapan history pemakaian etoll akan keluar
melalui print out mesin ATM semacam ini:
6. Pilih 'keluar'
Untuk selanjutnya, yang perlu diingat adalah dari struk tersebut hanya akan menampilkan history berupa 10 transaksi terakhir saja. Untuk pengoperasiannya mudah bukan? Selamat mencoba!
No comments:
Post a Comment